Diprakarsai TNI AD, Sako Ma’arif NU Karawang ikuti Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika 2024 Tingkat Daerah
NU Karawang – Pramuka Bantara Satuan Komunitas (Sako) Ma’arif NU Kabupaten Karawang ikut serta dalam kegiatan Perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika tahun 2024 tingkat daerah yang diprakarsai Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) di Bumi Perkemahan Kiara Payung, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Sabtu (3/2).
Ketua Sako Ma’arif NU Kabupaten Karawang, H. Darmanto menyebut pihaknya mendelegasikan peserta perkemahan dari Peserta Didik MA Ma’arif NU Kabupaten Karawang dan Comunity Learning Center Assolahiyah.
Selain itu, Darmanto menerangkan bahwa Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika terpusat merupakan sarana bertemunya insan pramuka dari satuan Saka Wira Kartika Kodam III Siliwangi dalam rangka menggalang persaudaraan.
“Serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pelaksanaan kegiatan kepramukaan yang dikemas secara kreatif, inovatif dan rekreatif untuk menjalin rasa persatuan dan kesatuan demi mewujudkan cita-cita gerakan pramuka,” jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama Inspektur Upacara sekaligus Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jendral Maruli Simanjuntak, menyampaikan amanat bahwa Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika Terpusat Tingkat Daerah, guna membentuk generasi muda yang berwawasan kebangsaan dan memiliki semangat bela negara.
“Semangat bela negara ini digelorakan karena kecintaan mereka terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan pada Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 untuk memastikan kelangsungan hidup bangsa dan negara,” jelas Jendal Maruli.
Ketua Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kabupaten Karawang Heru Saleh berharap dengan mengikuti kegiatan Perkemahan Bhakti Saka Wira Kartika ini, Pramuka Saka Wira Kartika dapat terus berkreasi, berkarya dalam wadah gerakan Pramuka dengan kegiatan positif dan produktif.
Pewarta: Riki Baehaki