Dialog Kebangsaan, Intoleransi Masih Dalam Kondisi Terancam

Koordinator Gusdurian Karawang, Ahmad Rohiman


Gusdurian Karawang bersama Pagarnusa Karawang menggelar Dialog Kebangsaan pada Sabtu (05/06).

Kegiatan Dialog Kebangsaan tersebut di gelar di Aula Kantor Desa Duren Kec. Klari dan mengusung tema “Toleransi dalam Ancaman?”

Koordinator Gusdurian Karawang, Ahmad Rohiman mengatakan dialog kebangsaan ini digelar karena melihat realita yang terjadi saat ini.

“Kita masih sering melihat adanya kasus intoleransi. Ini menandakan toleransi masih dalam kondisi terancam”, katanya.

Aktifis muda NU itu juga menuturkan bahwa Gusdurian akan terus konsisten melakukan perlawanan terhadap perbuatan intoleransi dan diskriminasi.

“Kita akan terus berupaya untuk melawan perbuatan intoleransi. Dengan dialog seperti ini, harapannya masyarakat luas dapat memahami betapa pentingnya menghormati perbedaan”, jelasnya.

Dialog Kebangsaan itu juga dihadiri oleh para tokoh lintas iman di Karawang.

“Alhamdulillah. Tadi yang jadi narasumbernya Dr. Zastrouw Al Ngatawi, juga dihadiri oleh tokoh-tokoh agama dari lintas iman, para ketua-ketua OKP”, tandasnya. (red)